Skip to content

Rapat Kerja Periode Juni 2025

Rapat Kerja Periode Juni 2025

Lubuk Pakam, 24 Juni 2025 — Pengadilan Negeri Lubuk Pakam melaksanakan Rapat Kerja Bulanan Periode Juni 2025 pada Selasa, 24 Juni 2025, bertempat di Ruang Sidang Prof. Dr. H. M. Hatta Ali, S.H., M.H.. Rapat diikuti oleh jajaran pimpinan, seluruh hakim, pejabat struktural, staf kepaniteraan, kesekretariatan, CPNS serta tenaga PPNPN.

Rapat dipimpin oleh Ketua PN Lubuk Pakam, Bapak Indrawan, S.H., M.H., bersama Wakil Ketua, Bapak Imam Santoso, S.H.. Dalam sesi evaluasi, Wakil Ketua PN Lubuk Pakam menyampaikan hasil pengawasan dan temuan-temuan dari masing-masing bagian, baik kepaniteraan maupun kesekretariatan. Beliau menyoroti beberapa hal yang perlu ditindaklanjuti segera, khususnya terkait ketertiban administrasi, penyampaian laporan tepat waktu, serta pelaksanaan tanggung jawab sesuai dengan SOP masing-masing unit.

Sebagai tindak lanjut, Ketua PN Lubuk Pakam memberikan bimbingan dan arahan strategis terhadap temuan-temuan tersebut, sekaligus menekankan pentingnya perbaikan berkelanjutan melalui peningkatan koordinasi dan komunikasi antar bagian. Beliau juga mengingatkan agar seluruh aparatur menjaga integritas, profesionalisme, dan akuntabilitas dalam setiap pelaksanaan tugas.

Rapat kerja ini juga dirangkaikan dengan pemberian penghargaan kepada Hakim dan Pegawai Berkinerja Terbaik Periode Juni 2025, sebagai bentuk apresiasi atas ketepatan waktu dan kualitas pelaksanaan tugas, dedikasi, kedisiplinan, dan kontribusi nyata dalam mendukung pelayanan peradilan.

Dengan kegiatan ini, diharapkan PN Lubuk Pakam semakin konsisten dalam menjaga budaya kerja unggul dan profesional serta terus memperkuat sinergi internal guna mewujudkan pelayanan peradilan yang modern, responsif, dan berintegritas.

Previous Apel Pagi Pengadilan Negeri Lubuk Pakam, Senin, 23 Juni 2025.

Jalan Jenderal Sudirman No. 58 
Lubuk Pakam, Deli Serdang

Senin – Jum’at : 08:00 – 16:30 WIB

Kerjasama Terkait

Informasi Terkini

Dapatkan informasi terkini melalui email.

SP4N-Lapor Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat

Copyright Pengadilan Negeri Lubuk Pakam © 2024. All Rights Reserved