Pengajian Rutin Pengadilan Negeri Lubuk Pakam dengan tema “Pembagian Hukum Waris Menurut Islam”

Pengajian Rutin Pengadilan Negeri Lubuk Pakam dengan tema “Pembagian Hukum Waris Menurut Islam”

Lubuk Pakam, 20 November 2024 – Pengadilan Negeri Lubuk Pakam kembali melaksanakan kegiatan pengajian rutin yang diadakan di Masjid Nurul Muslimin, kompleks Pengadilan Negeri Lubuk Pakam. Acara ini dihadiri oleh para Hakim, Aparatur Sipil Negara (ASN), Dharmayukti Karini Cabang Lubuk Pakam, serta Keluarga Besar Pengadilan Negeri Lubuk Pakam yang beragama Islam.

Pengajian dimulai pukul 07.30 WIB dengan agenda utama tausiah yang dibawakan oleh Ustadz Alfi Syahrin Harahap. Pada kesempatan kali ini, beliau menyampaikan materi dengan tema “Pembagian Hukum Waris Menurut Islam”. Tausiah tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam tentang hukum waris sesuai ajaran Islam, yang relevan dengan tugas dan tanggung jawab dalam lingkungan kerja para pegawai pengadilan.

Acara turut dimeriahkan dengan tilawah Al-Qur’an oleh Qori Afl. A. Badar dan sari tilawah yang dibacakan oleh Vivi. Suasana khidmat dan penuh kehangatan tercipta di antara para peserta yang hadir, menjadikan pengajian ini sebagai salah satu kegiatan spiritual yang sangat dinantikan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pengadilan Negeri Lubuk Pakam untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan nilai-nilai keislaman di lingkungan kerja. Dengan harapan, nilai-nilai yang disampaikan dalam pengajian ini dapat memberikan motivasi dan semangat dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Previous Pengurusan Surat Kuasa Kini Bisa Dilakukan Secara Online melalui Aplikasi E-SuKa

Jalan Jenderal Sudirman No. 58 
Lubuk Pakam, Deli Serdang

Senin – Jum’at : 08:00 – 15:30 WIB

Kerjasama Terkait

Informasi Terkini

Dapatkan informasi terkini melalui email.

SP4N-Lapor Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat

Copyright Pengadilan Negeri Lubuk Pakam © 2024. All Rights Reserved

Skip to content