HTML5 Powered with CSS3 / Styling, and SemanticsLevel Double-A conformance, 
          W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.0

Articles in Category: Kegiatan Pengadilan

Rapat Koordinasi tentang Penanganan Perkara Tilang di Wilayah Hukum Pengadilan Negeri Lubuk Pakam Kelas IA

on Senin, 09 Oktober 2023. Posted in Kegiatan Pengadilan

Lubuk Pakam - Selasa, 10 Oktober 2023, Pukul 09.00 WIB di Ruang Media Center Pengadilan Negeri Lubuk Pakam Kelas IA. Dilaksanakan Rapat koordinasi untuk menyampaikan Nota Kesepahaman antara Mahkamah Agung RI dan Kejaksaan RI tentang Penegakan Hukum di Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Ketua Pengadilan menyampaikan agar mengenai Nota Kesepahaman ini dapat dijalankan / dilaksanakan dalam menyelesaikan perkara tilang di Wilayah Hukum PN Lubuk Pakam, dan meminta pihak Satlantas Polres Deli Serdang menyampaikan kepada Kapolres Deli Serdang, agar dapat dituangkan dalam Kesepakatan / MOU antara Pengadilan Negeri Lubuk Pakam, Polres Deli Serdang dan Kejaksaan Negeri Deli Serdang;

 

-        

 

Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2023

on Senin, 02 Oktober 2023. Posted in Kegiatan Pengadilan

 

Lubuk Pakam Senin. 02-10-2023. Bertempat di Halaman Gedung Pengadilan Negeri Lubuk Pakam Pelaksanaan upacara dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila.

 

Upacara yang dimulai tepat pukul 07:00 Wib tersebut diikuti seluruh Hakim dan Aparatur Pengadilan Negeri Lubuk Pakam.

 

Bertindak selaku inspektur upacara yaitu YM.Wakil Ketua Pengadilan Negeri Lubuk Pakam Bapak IMAM SANTOSO, S.H.

 

Sebagai informasi bahwa tahun ini, Hari Kesaktian Pancasila mengangkat tema “Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju”. Ini diumumkan oleh Kementerian Pendidikan, Budaya, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) melalui surat edaran Pedoman Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023.